Senin, 17 Oktober 2022

Sejarah Singkat Sekolah Dasar Ar Rafi' 


Latar Belakang dan Sejarah


Adanya kesadaran bahwa fondasi pendidikan terletak pada sekolah dasar, mendorong Dr. H. Hari Suderadjat, M.Pd selaku ketua Yayasan Pendidikan Islam Wiraswasta pada tahun 2004 memutuskan untuk merintis sekolah dasar yang diberi tajuk SD Ar Rafi’. Tentu saja di awal awal perjalanan sekolah, tercatat hanya 15 peserta didik yang bergabung untuk menimba ilmu di sekolah swasta yang baru didirikan tersebut. Di tahun kedua peserta didik bertambah menjadi 35 orang. Seiring perjalanan waktu dengan diiringi oleh ikhtiar dan do’a, jumlah peserta didik mengalami perubahan dari tahun ke tahun, hal ini tergambar dengan kondisi realitas sekarang di tahun pelajaran 2016-2017 tercatat 500 peserta didik yang setiap hari semangat menuntut ilmu di sekolah yang terletak di bilangan kiaracondong Bandung.

Pada tahun 2011, yayasan berubah nama yang pada awalnya bernama Yayasan Pendidikan Islam Wiraswasta menjadi Yayasan Pendidikan Kewiraswastaan Ar Rafi'. Di awal berdirinya SD Ar Rafi’, selain sosok Dr. H. Hari Suderadjat, M.Pd, yang sangat berperan ada juga sosok ibu yang bernama lengkap Dra. Hj. Sri Muljani yang menjadi kepala sekolah dengan masa bakti 2004-2010. Dibawah kepemimpinan beliau, SD Ar Rafi’ mulai menunjukkan eksistensinya kepada masyarakat tentang adanya SD Ar Rafi’ sebagai  alternatif sekolah dasar swasta yang mencerdaskan dan berkarakter. Dalam perjalanan perkembangan sekolah dan kelembagaan, kemajuan SD Ar Rafi' juga tidak terlepas dari peran Direktur Perguruan yang bernama Tedy Dradjat Gunawan, S.Pd., M.M.. Dalam kepemimpinan beliau, berbagai inovasi dan terobosan khususnya di bidang sistem manajemen persekolahan terus ditingkatkan dan dikuatkan. Pada periode tahun pelajaran 2010-2012, SD Ar Rafi’ memiliki kepala sekolah yang baru bernama Ibu Mulyanti, S.Pd., dalam kepemimpinan beliau, SD Ar Rafi’ kembali menjadi inspirasi bagi sekolah-sekolah yang lain. Hal ini salah satunya dengan diselenggarakan pelatihan guru SD se- kota Bandung mengenai Pembelajaran Tematik dan Karakter bekerjasama dengan Dinas Pendidikan Kota Bandung. 

Semenjak tahun pelajaran 2012-2013 hingga tahun 2018 bulan Juli, kepala SD Ar Rafi’ diamanahkan kepada Andry Hadiwijaya, S.S. dengan dibantu oleh empat orang wakasek yang sangat kompeten dan berdedikasi tinggi yaitu:



  • Yeni Castriyani, S.Pd. ( Wakasek Manajemen Mutu)


  • Iis Siti Aisah, S.Pd (Wakasek Kurikulum)


  • Kumalawati Sari Deevy, S.T (Wakasek Kesiswaan)


  • Wanda Mohammad Rizal, S.Pd (Wakasek Sarpras)




Pada bulan Juli 2018, terjadi perubahan struktur kepemimpinan yaitu dilantiknya Yeni Castriyani, S.Pd. sebagai Kepala Sekolah, Iis Siti Aisah, S.Pd sebagai Wakil Kepala Sekolah. Selain itu juga ada 4 Pendamping Kepala Sekolah (PKS) yang mendampingi Kepala Sekolah dan Wakil Kepala Sekolah, yaitu :



  • Inayatillah, S.Pd. (PKS Kurikulum)


  • Kumalawati Sari Deevy, S.T (PKS Kesiswaan)


  • Wanda Mohammad Rizal, S.Pd (PKS Sarpras)


  • Tiar MuslimTiar Muslim, S.Th.I (PKS Keagamaan)




Hingga saat ini berbagai upaya dan inovasi terus dikembangkan di SD Ar Rafi', hal ini dimaksudkan untuk memberikan layanan pendidikan prima bagi peserta didik khususnya dan semua stake holder di lingkungan sekolahHanya kepada Allah-lah kami memohon bimbingan dan kemudahan. Semoga kiprah SD Ar Rafi' dalam membentuk generasi cerdas dan berkarakter mendapat ridho dan berkah dari Allah Swt. Aamiin.

Visi, Misi dan Tujuan Sekolah

SD Ar Rafi’ sendiri memiliki Visi dan Misi serta tujuan yang digagas dan ditujukan semata-mata untuk turut serta memfasilitasi peserta didik mendapatkan pendidikan yang terbaik bagi bekal; hidup mereka kelak. Adapun visi sekolah adalah : “Lulusan SD Ar Rafi’ adalah Abdullah (hamba Allah) sebagai khalifah pemimpin di muka bumi” yang mengandung arti ada dua tugas besar setiap insan manusia yaitu sebagai hamba Allah Yang Maha Kuasa serta menjadi pemimpin di muka bumi untuk itu kesadaran menjadi hamba Allah yang baik serta bekal dan kemampuan kepemimpinan menjadi fondasi awal yang ditanamkan di SD Ar Rafi’.

Adapun misi sekolah adalah “Menyelenggarakan pendidikan berbasis luas (broad based education) yang ebrorientasi pada kecakapan mempelajari (learning to learn), kecakapan personal, kecakapan sosial serta pengembangan inovasi dan kreativitas melalui proses belajar mandiri dengan pola tematis, berbasis teknologi dan informatika” dengan misi tersebut, sekolah berusaha mendesain pembelajaran yang menarik dengan mengusung berbagai kecakapan dasar bagi peserta didik serta tidak mengesampingkan pesatnya kemajuan teknologi informasi yang telah menjadi tuntutan bagi persaiangan global dimasa depan dalam era globalisasi. Semenjak dini, peserta didik selain kecakapan kecakapan dasar mereka tergali, penguasaan terhadap teknologi informasi juga mendapat perhatian serius dari sekolah yitu dengan mengembangkan program pembelajaran virtual dan online maupun kelas digital / Digital class.

Menyiapkan lulusan dengan kecakapan belajar, kecakapan personal dan sosial berintikan nilai Islam yang diperlukan mereka untuk dapat menguasai kecakapan akademik dan atau vokasional dalam spektrum luas sesuai dengan tuntunan masyarakat global dalam era teknologi informatika dan komunikasi menjadi tujuan sekolah yang selalu mendapat perhatian dari semua komponen sekolah dari mulai yayasan sebagai penyelenggara pendidikan, kepala sekolah dan guru, serta keterlibatan orang tua peserta didik dalam bekerjasama mewujudkan tujuan sekolah tersebut dengan berbagai program dan kegiatan seperti bina profesi guru dan  parenting orang tua siswa.

Riwayat Para Pendiri

SD Ar Rafi ‘ Bandung didirikan atas inisiatif dan perjuangan dari 8 orang sahabat praktisi pendidikan di sekolah kejuruan, berbagai pengalaman dan posisi jabatan dalam pemerintahan khususnya di dunia pendidikan telah mereka emban dari mulai ada yang menjabat sebagai kepala dinas hingga ada yang menjabat sebagai asisten menteri pendidikan hingga akhirnya mereka bersepakat untuk mendirikan yayasan yang bergerak dalam dunia pendidikan, semula yayasan tepatnya pada sekitar tahun 80-an menyelenggarakan sekolah menengah kejuruan, namun ketika tahun 2004 seiring adanya kesadaran bahwa fondasi penting seorang peserta didik dimulai pada sekolah dasar maka orientasi pendidikan yang semula ke sekolah menengah kejuruan berarih ke sekolah dasar. Adapun sekolah menengah kejuruan yang diberi tajuk SMK Wiraswasta akhirnya di pindahkan ke wilayah Cimahi.

Berikut ini ke depalan pendiri Yayasan :



  1. Drs. H. Sutarman


  2. H. Hadits, BE


  3. Drs. H. Lukman


  4. Dr. H. Hari Suderadjat, M.Pd


  5. Drs. H. Tisna Iyadilaga


  6. Drs. Ir. R. Dumadi


  7. Drs. Hudayat G.


  8. Drs. Istijono




Dari delapan orang pendiri tersebut, enam orang telah berpulang ke Rahmattullah. Adapun pendiri yang masih konsern hingga saat ini dalam dunia pendidikan yaitu : Dr. H. Hari Suderadjat, M.Pd., dan Drs. H. Tisna Iyadilaga. Semoga atas jerih payah para pendiri dalam mendedikasikan segala daya dan upayanya untuk memajukan pendidikan yang mencerdaskan dan berkarakter mendapat pahala berlipat ganda dari Allah Swt. Aamiin.

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit, sed diam nonummy nibh euismod tincidunt ut laoreet dolore magna Veniam, quis nostrud exerci tation ullamcorper suscipit lobortis nisl ut aliquip ex ea commodo consequat.

0 Comments:

Posting Komentar

Guru dan Staff

Contact Us